• Beranda
  • Tentang Hyundai
  • Hyundai Mobility Exhibition Centre

  • Hyundai Mobility Exhibition Centre

Transportation Museum Taman Mini Indonesia Indah

Hyundai Mobility
Exhibition Centre

Rasakan masa depan melalui konsep Hyundai Mobility Exhibition Center yang menampilkan Purpose Built Vehicle (PBV), Advanced Air Mobility (AAM) dan stasiun masa depan, serta berbagai video mobilitas masa depan di dalam museum khusus untuk Indonesia.

Hyundai ‘Progress for Humanity’

Hyundai ‘Progress for Humanity’

Menunjukkan komitmen Hyundai yang tidak hanya terbatas sebagai penyedia kendaraan, tetapi juga membangun teknologi masa depan untuk mobilitas yang bersih dan masa depan yang lebih baik bagi umat manusia.

Zona 1

Zona 1

Area penting yang menggambarkan tentang bagaimana cara membuat sebuah kendaraan listrik. Produksi bahan baku mineral seperti nikel merupakan unsur penting dalam pembuatan baterai kendaraan listrik.

Seperti yang diketahui, Indonesia merupakan salah satu produsen utama dunia untuk nikel. Disini juga bisa melihat modul dari baterai seperti baterai pack dan juga baterai cell. Video yang diputar disini juga memperlihatkan bagaimana baterai lithium diproduksi serta darimana asal bahan bakunya.


E-GMP (Electric Global Modular Platform)
E-GMP – Electric Global Modular Platform – adalah platform yang dibuat khusus untuk EV. Ini adalah platform khusus listrik pertama dari Hyundai. Platform ini terdiri casis kendaraan, yang mencakup baterai, motor, dan sistem daya listrik. Ini mengubah cara EV bekerja, memastikan bahwa pengalaman berkendara memenuhi kebutuhan gaya hidup Anda. Sederhananya, E-GMP menawarkan lebih banyak alasan untuk beralih ke kendaraan listrik. Arsitektur E-GMP memasuki pasar dunia sejak tahun 2021 dengan hadirnya IONIQ 5 Hyundai.

IONIQ 5
Display utama dan yang paling istimewa dari Hyundai Mobility Exhibition Center, yaitu IONIQ 5, yang pertama kali diproduksi oleh PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (PT HMMI) dan ditanda tangani oleh Presiden ke-tujuh Republik Indonesia yaitu Bapak Joko Widodo pada saat peresmian PT HMMI, di Cikarang, Jawa Barat pada bulan Maret 2021 yang lalu.

IONIQ 5 ini merupakan mobil yang dihibahkan untuk Hyundai Mobility Exhibition Center di Museum Transportasi, dengan harapan dapat menjadi wadah pembelajaran yang penting dan bisa bermanfaat bagi generasi muda Indonesia mengenai mobil listrik dan juga masa depan teknologi otomotif. Dalam video yang diputar disamping display nya, bisa disaksikan upacara penandatanganan IONIQ 5 di HMMI. Di samping video yang diputar, juga terdapat logo-logo dari para partner Hyundai yang terlibat aktif dalam pengembangan EV ecosystem di Indonesia.


Line Miniatur mobil Hyundai
Disini juga bisa melihat disini berbagai miniatur dari model-model mobil yang telah dipasarkan di Indonesia, seperti Staria, Palisade, Santa Fe, IONIQ 5, Kona EV bahkan ada Creta dan Stargazer yang juga dibuat oleh Pabrik Hyundai di Indonesia.

Zona 2

Zona 2

Untuk sampai ke zona lainnya, Anda dapat melewati receptionist desk dan mendapatkan bantuan untuk kunjungan observasi berbagai zona yang dihadirkan.

Zona 3

Zona 3

Zona hasil kolaborasi antara Hyundai dan Imaginable Lab. Disini para pengunjung center akan diajak untuk berimajinasi bersama keluarga terutama anak-anak untuk membangun mobilitas masa depan Indonesia bersama Hyundai.

Caranya adalah dengan memberi warna atau tulisan pada kertas yang telah disediakan yang sudah memiliki gambar berbagai model kendaraan di masa depan, misalnya IONIQ 5. Lalu kertas akan di scan di alat pemindai lalu bisa dilihat hasilnya pada layar di depan.

Zona 4

Zona 4

Purpose-Built Vehicle (PBV) merupakan kendaraan mobilitas perkotaan yang ramah lingkungan dan memungkinkan untuk digunakan di kota masa depan serta dapat mendukung gaya hidup yang beragam.

Pengunjung juga bisa berbelanja merchandise Hyundai melalui screen di meja yang ada di dalam PBV ini.

Zona 5

Zona 5

Di Zona ini kita bisa melihat diorama dari hub atau stasiun masa depan. Hub merupakan stasiun masa depan yang dapat menghubungkan berbagai kendaraan, baik yang beroperasi di udara maupun di darat sehingga memudahkan kita dalam melakukan mobilitas sehari-hari.

LED Video
Di LED besar pada zona ini akan menayangkan beragam video dari mobilitas masa depan seperti Advanced Air Mobility (AAM) hingga Robotaxi

Advanced Air Mobility (AAM)
Diorama Advanced Air Mobility (AAM) yang sedang dikembangkan oleh Hyundai untuk generasi di masa depan.

Sebagai negara maritim dan kepulauan, AAM nantinya akan sangat membantu mobilitas penduduk Indonesia sekaligus mempermudah kegiatan pemerintahan, perekonomian, hingga investasi yang mengharuskan adanya transportasi antar pulau.

Zona 6

Zona 6

Pengunjung bisa merasakan virtual reality photo booth dimana kita dapat berfoto dengan beragam latar belakang menarik termasuk mobilitas di masa depan!

Lets visit our exhibition!

Segera kunjungi Museum Transportasi Taman Mini Indonesia Indah untuk mendapatkan pengalaman mobilitas masa depan terbaik bersama Hyundai.